Cara mematikan atau shut down komputer laptop dengan baik dan benar

Banyak faktor yang mempengaruhi keawetan komputer dan laptop. Salah satunya adalah cara kita menghidupkan dan mematikannya. Karena kemarin sudah dibahas cara menyalakan yang baik dan benar sehingga aman tidak merusak hardware maupun software, untuk melengkapi, kali ini gantian bahas bagaimana cara mematikan atau shut down-nya.

Cara mematikan komputer dan laptop bermacam-macam. Ada yang benar ada pula yang salah, bahkan justru bahaya. Dari sekian cara, saya yakin Anda pernah melakukan ketiga berikut ini: Dengan memencet tombol on/off, melalui sistem shutdown, dan mencabut colokan atau baterai.

lazada flash sale

Cara Mematikan Laptop manakah yang paling benar?

Menyalakan komputer laptop memang dengan memencet tombol power. Akan tetapi, cara mematikan laptop yang aman bukanlah dengan tombol itu juga, melainkan sistem shutdown. Jadi, jangan tanyakan soal turn off dengan mencabut daya listrik secara paksa. Karena sudah pasti salah dan dapat merusak komponen komputer.

Bisa merusak bagaimana? Komponen paling rentan adalah hard disk dan sistem operasi itu sendiri. Memutuskan daya dengan paksa sama saja seperti listrik mati mendadak. Jika terjadi sementara hard disk sedang bekerja, pasti membuatnya kaget dan mengakibatkan bad sector. Sedangkan pada OS Windows bisa mengalami eror bootMGR is missing.

Lalu, bagaimanakah cara melakukan sistem shutdown yang dimaksud? Jawabannya tergantung versi OS yang dipakai.

Windows XP, Vista, Windows 7, dan Windows 10

  1. Klik menu Start yang berada di pojok kiri bawah.
  2. Pilih Shutdown.
  3. Klik Ok.
  4. Tunggu hingga benar-benar mati
  5. Matikan stabilizer, cabut kabel colokan listrik, atau cabut charger kalau pakai laptop /notebook.

Windows 8

  1. Arahkan kursor dengan mouse ke arah kanan bawah.
  2. Pilih dan klik Setting.
  3. Klik Power dan pilih Shutdown.
  4. Tunggu hingha benar-benar mati.
  5. Kemudian matikan stabilizer, cabut kabel listrik, atau charger.

Baca juga: 10 merek komputer laptop terbaik di dunia tahun ini

Ya, segampang itu. Sebagai tambahan, berikut saya sertakan tips-tips yang sebaiknya dilakukan sesaat sebelum dan sesudah mematikan komputer dan laptop Anda agar makin aman.

1. Tutup semua aplikasi dan simpan hasil kerjaan

Sebelum mematikan, sebaiknya tutup dulu semua aplikasi yang digunakan. Tujuannya untuk memperlancar shutting down. Seandainya tidak, sistem memang akan menutupnya otomatis, tetapi proses jadi sedikit lebih lama. Alasannya ya karena butuh waktu buat proses penutupan tersebut.

Begitu juga dengan hasil pekerjaan Anda. Simpanlah ketikan, editan foto, dan sebagainya ke folder yang sudah Anda tentukan. Maksudnya untuk menghindari kemungkinan hilang saat aplikasi tertutup otomatis karena proses di atas. Karena bila terhapus sudah pasti Anda harus mengerjakan ulang dari awal.

2. Hindari mematikan laptop / komputer selain menggunakan sistem shutdown

Ini seperti yang sudah saya katakan tadi. Cara mematikan komputer dan laptop yang paling aman sehingga tidak merusak komponen adalah melalui sistem shutdown. Selain itu, baik dengan memencet tombol on/off apalagi cabut aliran listrik secara paksa dan mendadak, sudah pasti sangat buruk.

3. Sabar menunggu proses shutdown

Mematikan komputer atau laptop melalui sistem shutdown beda dengan mencabut listrik. Ada proses yang harus ditunggu karena mesin dan layar tidak langsung padam. Pada tahap ini, jangan buru-buru mencabut colokan atau mengangkat perangkat untuk disimpan. Sampai kapan? Sampai lampu indikator benar-benar mati.

4. Jika Laptop sudah mati, amankan

Seusai lampu indikator mati, langkah berikut yang harus dilakukan adalah mengamankannya. Kalau menggunakan komputer desktop (PC), cabut colokan untuk menghindari korsleting. Sedangkan laptop, cabut charger jika terhubung. Kemudian lipat atau tutup dengan menggunakan layar monitor.

Saat menutup, pastikan tidak ada benda di dalamnya. Seperti misalnya bolpoin, flashdisk, atau handphone. Karena bila ada dan Anda melipat laptop dengan cepat bisa mengakibatkan layar pecah. Kemudian setelah semua sudah tidak ada masalah, simpanlah laptop ke tempat yang aman.

Begitulah cara mematikan komputer yang baik, benar, dan aman sehingga tidak merusak komponen. Selain sudah menjelaskan langkah-langkah, di atas saya juga memberikan tipsnya. Semoga bermanfaat buat yang belum tau dan jangan lupa baca artikel lain di bawah. Terima kasih.

Selanjutnya baca: Tips membeli laptop second dan standar pengecekannya

Diskon 70% Produk Kecantikan Lazada